Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Buat Website Online Shop dengan Wordpress (part 4)

Hallo teman teman kali ini saya akan menposting secara berkala tentang bagaimana cara mudah membuat Website Online Shop dengan menggunakan Wordpress. Sebelum nya ketahuilah bahwa Wordpress adalah sebuah aplikasi sumber terbuka (open source) yang sangat populer digunakan sebagai blog (blog engine). Wordpress dibangun dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan basis data MySQL.

Meskipun Wordpres dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP dan basis data MySQL tetapi Wordpress juga termasuk CMS (Content Management System), artinya kita dapat dengan mudah menggunakan nya tanpa harus mahir dalam bahasa pemrograman.

Untuk dapat membuat Website Online Shop ini perlu adanya pembagian dalam beberapa postingan, karena akan terlalu banyak bila dalam satu postingan terdapat tahapan demi tahap untuk dijelaskan. Pada part 4 akan menjelaskan bagaimana cara menginstal plugin elementor.

www.waskhas.com


Sebelum kita membahas bagaimana cara menginstal plugin elementor, kita terlebih dahulu menjelaskan apa itu elementor ?

Elementor adalah pembuat halaman tatap muka dengan tata letak paling canggih saat ini. Dibuat tingkat tinggi, pengukuran situs web yang presis dengan rekor waktu yang  cepat, apapun tema halaman dan desainnya. Pada intinya dengan plugin elementor ini, pengguna dapat dengan mudah mengatur tata letak desain web.

Kurang lebih cara menginstal plugin elementor sama dengan cara megganti tema pada wordpress (cara mengganti tema wordpress) dan memiliki dua cara.

Baik kita langsung pada tahapan cara menginstal plugin elementor di wordpress.

Cara menginstal plugin elementor Wordpress


1. Kita masuk di dasboard admin http://localhost/sekaawan-d/wp-admin 
2. Kemudian pilih plugin/tambah baru

www.waskhas.com

www.waskhas.com

3. Selanjutnya kita search di plugin yaitu : elementor dan jika sudah ketemu elementornya, kemudian pasang sekarang. Tunggu beberapa menit sampai plugin sudah terpasang dengan baik. Jika sudah terpasang kita hanya cukup pengaktifkan dan otomatis langsung dapat digunakan. 


www.waskhas.com

Pada beberapa kasus, cara ini tidak berjalan dengan baik maka opsi kedua yaitu sama saat kita mengganti tema. Berikut adalah opsi keduanya :

1. Sebelum nya kita masuk ke browser dulu untuk mencari dan mendownload elementor di wordpress.org lalu pilih plugin elementor.

bisa di cek di sini (https://wordpress.org/plugins/)

www.waskhas.com

2. Setelah sudah didownload kemudian tinggal di unggah di menu plugin tambah baru, jika selesai cukup aktifkan plugin nya dan siap untuk digunakan.

www.waskhas.com

Cara Instal Plugin Elementor Wordpress


Post a Comment for "Cara Buat Website Online Shop dengan Wordpress (part 4) "